Tata cara memimpin yasinan biasanya dibacakan saat pengajian ataupun tahlilan, yang kemudian dirangkum dalam panduan yasinan di bawah ini. Surat Yasin biasanya akan dibacakan sebelum rangkaian zikir untuk tahlilan dimulai.
Namun sebelum membaca Yasin selalu dianjurkan untuk membaca Surat Al Fatihah terlebih dulu. Ditambah lagi dengan surat-surat lain pengantar arwah yang juga harus dibacakan sambil membaca Surah Yasin tersebut.
Tata Cara Memimpin Pembacaan Surat Yasin dan Panduan Yasinan Lengkap
Pembacaan Surat Yasin dan juga tahlil adalah salah satu cara yang baik dalam mendoakan orang yang sudah meninggal, atau mengirim doa bersama untuk mereka. Inilah tata cara dalam memimpin pembacaan doa Surat Yasin dan panduan yasinan lengkap:
1. Berwudhu
Tata cara yang pertama sebelum mulai membaca doa, Surat Yasin, dan yang lainnya maka Anda harus memiliki wudhu terlebih dahulu karena nanti Anda akan memegang buku yasin, yang juga menjadi bagian dari Al Quran.
Benda apapun yang tertulis di dalam Al Quran menurut Mahzab Syafi’I tidak boleh disentuh jika tidak memiliki wudhu atau dianggap haram. Termasuk juga Al Quran digital yang ada di Smartphone jika Anda membukanya harus dalam keadaan berwudhu dan keadaan suci.
Berbeda halnya jika Anda memang hafal suratnya sehingga tidak perlu membuka buku yasin atau handphone yang ada Surat Yasinnya.
2. Membaca Yasin Sambil Menghadap ke Kiblat
Bagi seluruh jemaah yang ikut membaca doa dan Surat Yasin juga sebaiknya duduk dengan menghadap ke arah kiblat. Namun jika tidak memungkinkan cukup dengan pemimpin doanya saja yang menghadap ke arah kiblat.
Hal ini menjadi sebuah adab yang baik ketika sedang berdoa dengan membaca Surat Yasin.
3. Menggunakan Pakaian yang Suci dan Menutup Aurat
Panduan yasinan berikutnya, pastikan juga Anda telah menggunakan pakaian yang suci dan menutup aurat, karena hal ini juga menjadi bagian dari adab dalam membaca Al Quran termasuk dalam hal ini saat membaca Yasin.
4. Pemimpin Doa Memiliki Suara Bagus
Sebaiknya pemimpin doa memiliki suara yang bagus dalam membacakan doa, termasuk Surat Yasin. Tak hanya memiliki suara bagus tapi pemimpin doa juga harus bisa membaca tajwid dan makharijul huruf yang juga bagus.
Supaya para jamaahnya semangat ketika membaca Surat Yasin bersama-sama.
5. Mengawali Bacaan Basmallah, Hamdallah, Sholawat dan Istighfar
Awali pembacaan doa dengan membaca basmallah, hamdallah, sholawat, serta istighfar setelah itu membaca tawasul.
6. Membaca Surat Yasin dan Surat-surat Pendek
Baru di tahap inilah Anda bisa membacakan surat yasin dan juga surat-surat pendek. Jadi urutannya adalah membaca Surat Yasin kemudian baca surat pendek seperti Surat Al-Ikhlas, An-Naas, dan Al-Falaq masing-masing tiga kali.
Sebelumnya baca Laa Ilaaha Illallahu Wallahu Akbar Walillaahil Hamd. Setelah membaca Surat An-Naas bacakan surat-surat berikut ini:
- Al Fatihah
- Al Baqarah (ayat 1 – 5)
- Al Baqarah (ayat 163)
- Ayat Qursi
- Al Baqarah (ayat 284 – 286)
- Al Ahzab (ayat 56)
- Istighfar (sebanyak 100 kali)
- Tasbih (sebanyak 7 kali)
- Sholawat (sebanyak 7 kali)
- Tahlil (sebanyak 100 kali)
- Doa
- Al Fatihah
Doa yang dimaksud dalam doa ini adalah doa tahlil yang ditujukan untuk mayat yang ada di alam kubur, doanya bebas sesuai dengan yang ingin Anda doakan untuk orang yang sudah meninggal. Itulah panduan yasinan dan tahlil yang bisa diamalkan di malam Jumat.
Keutamaan Membaca Surat Yasin Terutama di Malam Jumat
Setelah membaca mengenai panduan yasinan, ternyata ada banyak dampak dan juga efek dari rajinnya membaca Surat Yasin terutama jika membacanya di malam Jumat, dengan niat mengirim doa untuk orang yang sudah meninggal.
Inilah keutamaan dari membaca Yasin bagi kehidupan manusia:
1. Dosanya Diampuni
Keutamaan yang pertama dari seringnya membaca Surat Yasin juga dijelaskan di dalam HR. At Thabarani. Dalam hadist tersebut juga disebutkan bahwa ketika seseorang membaca Yasin di malam hari dan di malam Jumat maka esok paginya seluruh dosanya akan diampuni.
Berdasarkan sabda dari Rasulullah SAW, siapa yang membaca Yasin di malam hari dan mengharap keridhaan dari Allah maka seluruh dosanya diampuni.
2. Memperoleh Ketenangan Hati
Membaca Al Quran sama juga dengan berzikir, karena orang yang senantiasa berdzikir maka hatinya akan merasa tenang. Hal itu juga termasuk keutamaan dalam membaca Surat Yasin yang merupakan bagian dari surat Al Quran.
Sama halnya dengan berzikir maka membaca Surat Yasin juga akan membuat hati menjadi lebih tenang.
3. Memperoleh Kemuliaan
Setiap surat yang ada di dalam Al Quran selalu memberi kebaikan bagi orang yang membacanya.
Membaca Surat Yasin secara rutin maka akan dimuliakan oleh Allah SWT sebagaimana yang juga dijelaskan di dalam hadits, bahwa siapapun yang membaca Al Quran dan mengamalkannya akan dianugerahkan kedua orang tuanya di hari kiamat.
Cahaya atau mahkotanya akan lebih baik dari cahaya matahari rumah di dunia.
4. Menambahkan Syafaat di Akhirat
Al quran datang di hari kiamat dan menjadi pemberi syafaat untuk orang-orang yang rajin membaca Al quran, termasuk bacaan Surat Yasin di dalam Al quran.
5. Memberikan Cahaya di Kegelapan
Sesuai juga dengan Sabda dari Rasulullah SAW, yaitu Rasulullah mewasiatkan kepada seluruh umatnya untuk bertakwa kepada Allah dan kepada Al quran karena sesungguhnya hal itu adalah cahaya kegelapan dan merupakan petunjuk di siang hari.
Maka bacalah Al quran terutama Surat Yasin dengan bersungguh-sungguh dan dengan rutin.
6. Dianggap Mati Syahid
Dijelaskan juga di dalam HR At Thabrani bahwa orang yang rutin membaca Surat Yasin di malam hari atau di malam Jumat, maka ajalnya pun akan dipermudah oleh Allah dan ia meninggal dalam keadaan syahid.
Apabila ia menemui ajalnya tanpa sengaja atau secara tiba-tiba maka ia dianggap mati syahid.
7. Meningkatkan Keimanan dan Pahala
Jika seseorang rajin membaca Surat Yasin dan memahamu artinya maka orang tersebut memahami juga kebesaran dan keagungan Allah SWT.
Betapa mengerikannya kematian dan bagaimana perjuangan yang telah dilakukan oleh para pendakwah demi membela Islam di masa lampau.
Hal itu juga akan menambah dan meningkatkan keimanan seseorang dengan hitungan pahala, sama dengan membaca Al quran sebanyak 10 kali.
8. Dianggap Keluarga oleh Allah SWT
Rajin membaca Al quran termasuk juga rajin membaca Surat Yasin maka keistimewaannya sangat luar biasa. Seperti misalnya dianggap keluarga oleh Allah SWT, yang juga menjadi kemuliaan untuk orang yang rajin membaca dan menghafalkannya.
Seperti sabda Rasulullah SAW, bahwa Allah SWT juga memiliki keluarga di kalangan manusia yaitu orang-orang yang rajin membaca Al quran dan Surat Yasin sehingga dianggap sebagai orang-orang khusus.
9. Jiwa Menjadi Bersih
Rutin membaca Surat Yasin juga akan membuat hati senantiasa bersih dan diumpamakan sebagai bunga yang memiliki aroma yang harum.
Perumpamaan bagi muslim yang selalu membaca Al quran dan Surat Yasin maka aromanya wangi dengan rasa yang enak, seperti buah Al-Atrujah.
Tata cara dan juga panduan yasinan di atas akan menjadi petunjuk yang tepat bagi Anda yang membaca Surat Yasin dan Al quran secara rutin. Ditambah dengan keutamaannya yang berdampak positif bagi kehidupan.
Untuk perlengkapan pemuliaan jenazah terbaik, percayakan kepada Rajane Keranda. Hubungi tim kami sekarang!